Romantisme Paket Tour Ke Paris Perancis

Eiffel Tower, Ikon Romantisme Paris



Paket Tour Ke Paris Perancis



Dalam Paket Tour ke Paris Perancis akan memberikan tambahan koleksi kenangan indah dalam hidup anda. Kok bisa? Tentu saja, dengan berkunjung ke Paris Perancis, anda seperti mewujudkan impian menjadi kenyataan. Maka jadilah kenangan hidup anda bertambah koleksinya. Kita sepakat, kota Paris selalu diidentikan dengan romantisme, karena begitu banyak kisah cinta yang diabadikan di salah satu kota mode dunia ini. Saya yakin, anda pun tentu bisa mengabadikan kisah cinta dengan pasangan sah anda. Beranikah anda? Bahkan, ada seorang penulis novel yang yang sangat membenci salah satu lokasi favorit di kota Paris yaitu, menara Eiffel, entah mengapa malah dia mengunjungi menara tersebut.

Alasannya, karena satu-satunya lokasi yang tidak bisa melihat menara itu adalah dipuncak Eiffel. Sungguh menggelikan, padahal bisa jadi, sebenarnya mungkin dia sudah mulai jatuh cinta kepada menara ajaib itu. Eiffel menjadi destinasi wajib dalam paket tour ke Paris Perancis. Karena Sudah lebih dari 200 juta orang berkunjung ke Menara Eifffel ini.

Senyum Monalisa di The Louvre Museum


Karya seni fenomenal dari Leonardo Da Vinci adalah Lukisan Monalisa. Anda dapat melihat secara langsung senyuman asli Monalisa di The Louvre Museum. Museum yang terletak di istana Louvre ini selain memajang lukisan bersejarah tersebut juga memuat koleksi seni bernilai tinggi lainnya, seperti koleksi purba Mesir, Yunani, Romawi, Seni Islam hingga karya patung. Anda dapat menikmati karya-karya seni itu dalam paket tour ke Paris Perancis. Tentu sangat sayang untuk dilewatkan.

Berfantasi di Disneyland Paris


Lokasi lainnya dalam paket tour ke Paris Perancis adalah Disneyland Paris. Lepaskanlah dan nikmati Imajinasi anda dan keluarga tercinta di negeri "dongeng" ini. Anda akan dibawa berpetualang secara nyata dengan tokoh-tokoh kartun atau animasi Disney. Nikmati saja pesonanya.
Berminat Paket Tour Ke Paris Perancis?

Sudah ingin cepat berwisata ke Paris? Silahkan daftar untuk tergabung dalam paket tour ke Paris Perancis bersama kami. Caranya? Silahkan anda hubungi kontak kami yang terdapat dihalaman "kontak kami" pada website ini atau konsultasikan dengan mitra kami. Selamat berwisata yang romantis.

0 komentar:

Posting Komentar